Analisis Peluang dan Tantangan Perdagangan Bebas Indonesia dan Malaysia pada Sektor Pertanian
DOI:
https://doi.org/10.61787/w04evm24Keywords:
perdagangan bebas, sektor pertanian, Indonesia-Malaysia, Ekspor-ImporAbstract
Penelitian ini menganalisis peluang dan tantangan perdagangan bebas antara Indonesia dan Malaysia dalam sektor pertanian. Penelitian ini menggunakan data ekspor Indonesia periode Januari-Februari 2024 dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023, dengan fokus pada komoditas pertanian. Metode penelitian ini adalah kajian pustaka di mana sumber-sumber daata didapatkan data sekunder. Hasil analisis menunjukkan bahwa sektor pertanian memiliki peluang signifikan, didukung oleh kedekatan geografis dan kesamaan budaya konsumsi. Namun, terdapat beberapa tantangan yang perlu diantisipasi, termasuk fluktuasi harga global, kompetisi dari negara produsen lain, perbedaan regulasi perdagangan, dan kebijakan subsidi domestik yang dapat menciptakan distorsi pasar. Untuk memaksimalkan manfaat perdagangan bebas, kedua negara perlu mengembangkan strategi kolaboratif yang berfokus pada peningkatan daya saing, standarisasi kualitas, dan penguatan kerja sama bilateral. Dengan pengelolaan yang efektif terhadap peluang dan tantangan ini, perdagangan bebas sektor pertanian dapat memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi kedua negara.